-->

Jual Beli dan Harga Ikan Nila Terbaru 2021

Ikan Nila

Informasi lengkap tentang jual beli dan harga ikan nila terbaru 2021. Ikan nila sudah sangat ramah di masyarakat Indonesia. Karena ikan ini menjadi salah satu menu favorit harian bagi sebagian masyarakat Indonesia. Ikan nila merupakan ikan konsumsi air tawar yang sekarang sudah banyak dibudidayakan, baik sekala rumahan maupun usaha menengah.


Harga Bibit Ikan Nila Merah Terbaru 2021

Ukuran
Isi/Boks
Harga
2-3 cm
8.000 ekor
Rp 1.250.000
3-4 cm
6.000 ekor
Rp 1.250.000
3-5 cm
5.000 ekor
Rp 1.300.000
4-6 cm
4.000 ekor
Rp 1.300.000
5-7 cm
3.000 ekor
Rp 1.350.000

Harga Bibit Ikan Nila Hitam Terbaru 2020

Ukuran
Isi/Boks
Harga
2-3 cm
8.000 ekor
Rp 1.150.000
3-4 cm
6.000 ekor
Rp 1.150.000
3-5 cm
5.000 ekor
Rp 1.200.000
4-6 cm
4.000 ekor
Rp 1.200.000
5-7 cm
3.000 ekor 

Harga Bibit Ikan Nila Gift Terbaru 2020

Ukuran
Isi/Boks
Harga
2-3 cm
8.000 ekor
Rp 1.300.000
3-4 cm
6.000 ekor
Rp 1.300.000
3-5 cm
5.000 ekor
Rp 1.350.000
4-6 cm
4.000 ekor
Rp 1.400.000
5-7 cm
3.000 ekor
Rp 1.400.000

Harga Ikan Nila di Berbagai Tempat 2020

Nama Daerah
Harga

Jakarta
Rp 25.000

Bali
Rp 25.000

Balikpapan
Rp 24.500

Semarang
Rp 25.000

Malang
Rp 24.000

Batam
Rp 26.500

Samarinda
Rp 25.000

Lampung
Rp 24.000

Padang
Rp 23.000

Tanggerang
Rp 23.500


Ikan nila begitu digemari karena dapat diolah menjadi berbagai macam menu masakan. Bisa digoreng, ddisambal ataupun diolah menjadi berbagai macam makanan yang lezat.
Sebenarnya ikan nila merupakan introduksi dari Afrika Timur. Ikan ini sangat mudah dibiakkan. Biaya untuk pemeliharaannya pun tidak mahal. Harga jual pun sangat terjangkau.

Ikan nila biasanya dijual diapsaran dalam bentuk hidup, segar, fillet, asin maupun olehan (makanan). Ikan nila juga ada yang berwarna merah, dan rasanya lebih nikmat dari ikan Nila biasa.

Jenis-jenis Ikan Nila

1. Nila Larasati

Nama yang cantik untuk seekor ikan, dinamakan larasati bukan karena mereka cantik atau betinanya memiliki keunggulan tertentu. Jenis ini merupakan nila lokal yang dikembangkan oleh Balai Benih Ikan Janti, di Klaten.

Larasati bisa dikembangbiakkan di berbagai media air, seperti kolam air tenang, deras, atau payau. Mereka tumbuh dengan cepat dan daya tahan tubuhnya juga kuat.

2. Ikan Nila Srikandi

Nama srikandi merupakan singkatan dari salinity resistant improvement tilapia from Sukamandi. Jenis ini merupakan hasil persilangan dari nila nirwana hitam yang betina dan jantan berwarna biru. Sesuai namanya ikan ini bisa bertahan di air payau. Mereka bisa beradaptasi dengan tingkat salinitas yang lebih tingggi daripada habitat aslinya di air tawar. Lama pembiakan nila ini sekitar 3 – 4 bulan sebelum akhirnya dipanen. Bobot dari nila jenis ini sekitar 250 gram satu ekornya.

3. Nila Nirwana 3

Jenis ini merupakan hasil persilangan antara nila GFT dan GESIT. Mereka dikembangkan oleh Balai Pengembangan Benih Ikan Wanayasa, Purwakarta. Nila ini juga sering disebut sebagai nila wanayasa. Ikan ini diklaim sebagai jenis yang paling menguntungkan untuk dibudidayakan.

4. Ikan Nila Best

Best merupakan singkatan dari Bogor Enhanced Strain Tilapia. Nila ini dikembangkan dari jenis GIFT dan merupakan generasi keenam dari hasil persilangan 3 nila dengan jenis gift. Fisik mereka menyerupai jenis gift.

Betina jenis best bisa menghasilkan telur hingga 1500 – 2800 butir per ekor. Berat indukannya bisa mencapai 400 gram sehingga ukuran telurnya pun tergolong besar.

5. Ikan Nila Citralada

Jenis citralada pertama kali dikembangkan oleh negara Thailand. Secara fisik jenis ini cukup menarik karena tubuhnya berwarna terang dengan sirip yang panjang.

Mereka lebih banyak menghasilkan anakan yang jenis kelaminnya jantan. Bobot citralada di umur 4 bulan bisa mencapai 200 gram. Daging mereka kenyal dan daya tahan tubuhnya kuat, serta telur yang dihasilkan banyak.

7. Ikan Nila Merah

Jenis nila yang paling banyak dibudidayakan adalah nila merah. Ikan ini memiliki rasa yang enak saat sudah diolah selain itu warnanya juga cantik. Pertumbuhan mereka juga terbilang cepat sehingga bisa menguntungkan bagi pelaku budidaya.

6. Nila Gesit

Genetically Supermale Indonesia Tilapia atau yang disingkat GESIT merupakan nila yang dikembangkan oleh IPB, BPPT, dan BBPBAT. Jenis ini merupakan hasil rekayasa dari jenis GIFT atau Genetic Improvement of Farmed Tilapias, Filipina.

Jenis gesit bisa mneghasilkan pejantan dengan daya tahan hingga 98%. Bobotnya pun bisa mencapai 500 – 600 gram per ekornya.

Harga ikan nila hidup/segar berbeda-beda di setiap wilayah di Indonesia. Di pulau jawa harga ikan nila berkisar antara Rp 24.000,- hingga Rp 27.000,- per kilogram. Di sumatera harga ikan nila berkisar antara Rp 24.000,- hingga Rp 29.000,- per kilogram. Sedangakan di Kalimantan dan Sulawesi hargamya dapat mencapai Rp 31.000,- per kilogramnya.

Berbeda halnya dengan ikan nila hidup atau segar, harga ikan nila fillet dan asin jauh lebih tinggi. Harga ikan nila fillet yaitu Rp 40.000,- per kilogram sedangkan harga ikan nila asin yaitu mencapai Rp 60.000,- per kilogramnya.

Daftar Penjual/Pembeli Ikan Nila

Bagi rekan-rekan yan ingin belajar budidaya ikan nila hingga menjual ikan nila, Anda bisa hubungi beberapa kontak berikut:

  • Ida putri 085749326890
  • Bambang 082383832422
  • Adi Ismet 081316837322
LihatTutupKomentar